Namanya Angger…
Dia sangat lucu sekali, gendut! Bayangkan kalau anak kecil yang punya berat badan berlebih pasti lucu banget dengan pipi cabinya. Dia terlihat agak pendiam dan sesekali memandangi modul dari kami, beda dengan teman-teman yang lainnya yang sangat antusias bermain laptop yang disediakan oleh panitia saat pelatihan komputer di desa binaan kemarin. Hanya seulas senyum, saat sesekali kulemparkan pandangan padanya. Disela-sela waktu yang ada kucoba mendekatinya, kucoba mengakrabkan diri dengannya. Kutanya siapa namanya karena aku tak mungkin bisa menghafal sekaligus 16 orang anak dalam waktu 2 jam. Kutanya sekolahnya dimana?...dan umurnya berapa?
“ Angger kak…” itulah jawaban darinya. “ Siapa dek,? Anggrek…” ledekan yang kulemparkan ternyata membuat dirinya ngomong. “ Angger kak bukan Anggrek…” , Umpanku ternyata berhasil..diapun bisa akrab padaku.
Sungguh, kami tak rela jika salah satu dari kalian lepas dari dien ini. Sungguh dek…kakak semua mencintaimu. Hati kami semua terasa tercabik-cabik saat beberapa lalu mendengar kabar buruk bahwa 1 keluarga dari kalian sudah pindah dari islam. Astagfirulloh….dan salah satu anggota keluarganya adalah mantan adek-adek TPA yang kami bina. Sedih memang….anak yang cukup cerdas, bacaan alqur’annya paling bagus tiba-tiba hilang dari genggaman. Semoga ini evaluasi besar bagi kami, agar kami lebih dekat dengan kalian. Agar kami lebih sering berkunjung ke desa wirun untuk kalian, agar kami tak lagi mengesampingkan kalian. Walau jauh insyaalloh do’a robithoh selalu ada untukmu....sekali lagi ijinkan kami mencintai kalian.
Tunggu kedatangan kakak lagi untuk kalian.....
NHW PEKAN 7 TAHAP KUPU-KUPU
5 minggu yang lalu
0 komentar:
Posting Komentar